Gilig Guru

Beranda » 2010 » Januari

Monthly Archives: Januari 2010

Tugas Akhir Semester III -Paud

Kerja dan usaha kalian bagus. Tentu saja untuk itu kalian layak mendapat A dan minimal B. Terimakasih untuk kerjasama yang baik selama ini. Sampai ketemu lain waktu walau tidak di ruang kuliah ya!

Video Dakwah Lucu Ala Baba Ali

Download Free Islamic Softwares (Program Aplikasi Islami)

Shollu 3.08.2
Mirror 1
Mirror 2
966 KB Islamic Prayer reminder for almost all the cities in the world, with many features such as : scheduler maker, additional message, customize azan sound, 40 nice skins, Qibla direction, custom message, Hijri-Gregorian converter, Automatic shutdown, hibernate at specific time, etc.
Terjemah Al-Qur’an 1.5 271 KB Small Indonesian translation of the Quran, features : single exe, very fast searching word.
Kamus 2.04
Mirror 1
Mirror 2
2.72 MB The latest version, an English-Indonesian Dictionary and vice versa. Features : More that 41.000 English-Indonesian word, 35.000 Indonesian-English word and more than 64.000 phrase; 20 nice skins, Clipboard monitoring; Automatic translations, Compact mode etc.
Restore my files 1.0 RC 2 32 KB Small tools (applications) to restore ms word, excel or power point (97-2003) that infected by virus. Fast detection and restoring your documents. Intended for Brontok virus and varian. Download the source code here
Arabic Pad 1.03
Mirror 1
Mirror 2
44 KB Easily write or edit Arabic text without install Office or Windows Arabic. JAWI supported
Hidden File Tool 1.0 26 KB Small tools for fast searching hidden-system-archive-read only. Plus easy change the file/folder attributes. Useful when your files/folders was hidden by virus, trojan etc.
Super Autorun 1.0.1.10 21 KB Small application (tool) to protect NTFS Drive ( USB Flash drive / Flahsdisk) by creating protected autorun.inf folder. Use at your own risk
Dummy file maker 1.0.1.9 16 KB Small application (tool) to create dummy file, exact with free space available in current drive ( intended for USB Flash drive). This is for testing obly, Use at your own risk. We recommended using USB Vaccine, download link below

(lebih…)

Daftar Makanan Halal di Jepang

 

Qur'an terjemah Nihon-go

Besarnya kebutuhan informasi akan makanan halal di Jepang membuat kami, kaum Muslimin, harus berusaha lebih teliti untuk memeriksa satu-per-satu label makanan yang dijual di toko-toko. Alangkah sulitnya bila tiap orang harus melakukan hal tersebut sendiri-sendiri tiap kali hendak berbelanja. Oleh karena itulah kami menyusun daftar makanan yang bisa dimakan untuk Muslim berikut ini supaya dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya.

(lebih…)

Di Balik Belajar Multikulturalisme dari Pesantren

ICIP

Seorang Ustad dari Persatuan Islam (Persis) datang membawa sejumlah makalah dan majalah yang merupakan tulisan sejumlah tokoh liberal di Indonesia yang diberikan dalam acara pelatihan “Penguatan Pemahaman Keagamaan dan Keberagamaan di Kalangan  Tokoh Pesantren BKSPPI di Jawa Barat” yang diselenggarakan oleh International  Center for Islam and Pluralism (ICIP) di Pesantren Darul Muttaqien, Parung, 1 Maret 2006. Sedangkan Majalah yang dibawa itu bernama Al-WASATHIYYAH. Majalah ini cukup mewah. Baru terbit pertama kali. Judul sampulnya adalah ‘BELAJAR MULTIKULTURALISME DARI PESANTREN’.

(lebih…)

Ujian Standar Bukan untuk Menentukan Kecerdasan Anak (beberapa tips dalam membuat soal)

Munif Chatib

Pernahkah kita sebagai guru atau orangtua terjebak dalam situasi seperti  di bawah ini. Dengan tangan gemetar, anak kita memberi secarik kertas hasil ulangan harian matematikanya. Gemetar dan mulai terisak, sebab dapat nilai 5. Bayangkan! Pasti banyak dari kita yang juga gemas dan mungkin ikut menangis melihat hasil kerja anak kita.

“Ya Allah nak …ini tahun udah hampir 2010 matematika dapat 5? Sudah gak musim nak! Kalau kamu begini terus nanti kamu jadi apaaaaa!!!

Biasanya adegan selanjutnya adalah anak dengan pasrah terdiam menampung amarah orangtua baik bola salju bergulir. Bahkan tidak sedikit yang berakhir dengan ‘pemukulan’

(lebih…)

Mengenali Cara Kerja Otak untuk Memudahkan Belajar

Tahukah kita kalau kecepatan otak kita menyerap informasi 1.287 km/jam. Artinya kapasitas dan kemampuan otak kita ini luar biasa. Bill Gates sampai mengatakan otak kita ini adalah raksasa yang tidur. Kenyataanya kita sangat amat teramat belum mampu memaksimalkan otak kita. Sebab jika arus informasi ini lancar, maka kita akan lebih mudah memahami dan belajar apapun.

Sangat penting, kita sebagai manusia pembelajar untuk mengetahui arus informasi sampai dikelola oleh otak kita. Perjalanan informasi ini sangat menarik untuk divisualiasikan.

(lebih…)

Berkunjung ke Sekolah Dasar di Jepang

Bagi yang belum membaca pendahuluannya, silakan baca dulu disini.

Arsitektur sekolah mengambil konsep sebuah rumah; terdapat ?? (genkan) atau ruang transisi, yakni sebuah pintu masuk dimana tamu, guru, dan murid biasanya meletakkan payung mereka, melepas sepatu mereka dan menggantinya dengan sandal hijau atau cokelat (Saya rasa ada memang tidak ada warna lain) untuk berjalan di dalam gedung sekolah, sementara siswa mengganti sepatu “luar” dengan sepatu khusus dalam ruangan (uwabaki) yang selalu kain putih. Genkan, sandal, dan uwabaki ini mewakili pembagian antara “orang luar” dan “orang dalam” tradisi Jepang. Dengan begini bagian dalam sekolah relatif tidak terlalu kotor.

(lebih…)

Penerimaan Santriwati Baru Tingkat SMP

PEMBUKAAN KELAS KHUSUS
SMP ‘PESANTREN HUSNAYAIN’ SUKABUMI
(HUSNAYAIN ISLAMIC BOARDING SCHOOL)

Assalaamu’alaikum wr.wb.

Kepada yang saya hormati,  kaum Muslimin pada umumnya, yang mempunyai anak perempuan yang akan memasuki bangku SMP, saya sampaikan informasi, bahwa setelah dua kali berkunjung ke PP Husnayain di Sukabumi dalam bulan Januari ini, saya memutuskan untuk menyekolahkan anak saya ketiga ke SMP Husnayain di Sukabumi ini. Dan setelah bermusyawarah dengan pimpinan pesantren, yaitu K.H.A. Cholil Ridwan Lc, Ust. Nirwan Syafrin MA, dan sebagainya, maka mulai tahun 2010 ini, Pesantren Husnayain akan membuka KELAS KHUSUS PUTRI untuk tingkat SMP. Kelas khusus ini akan ditangani secara serius untuk menghasilkan lulusan SMP yang unggul, yang Insya Allah memenuhi kriteria sebagai berikut:
(lebih…)

Remaja itu Sudah Berbondong-bondong Siap Berjamaah Konser Sebelum Maghrib.

https://i0.wp.com/i.ytimg.com/vi/R-75FOxLSmw/0.jpg

Kericuhan waktu konser

Konser baru akan dimulai pukul tujuh. Sebuah band beken yang digemari anak-anak muda akan manggung di kota ini. Pertunjukan (yang seperti biasa) dipromotori sebuah pabrik rokok besar itu akan digelar di stadion. Remaja-remaja putra dan putri sudah mulai berdatangan beberapa diantaranya dengan dress-code kaos hitam dan celana tanggung. Hujan mulai turun, tapi mereka tak merasa terhalang. Di stadion itu tak ada mushola meski kalau hari raya selalu digunakan untuk sholat Ied. Memang stadion bukan rumah ibadah, dan diluar hari raya Ied, orang ke stadion bukan untuk sholat.

Bisa dipastikan konser itu rame didatangi penonton , apalagi kalau tiketnya murah dan dapat rokok gratisan. Tidak terlihat diantara remaja itu membawa sajadah atau mukena meski jelas panitia tak akan memikirkan itu, ngapain. Entah apakah ada diantara para remaja itu yang menjamak sholatnya ( pertanyaan tolol).

Remaja yang seusia anak SMP dan SMA itu datang dengan atribut tattoo spidol di lengannya, sebuah pencarian identitas.

Di beranda rumah, seorang ibu mengelus dada karena tidak kuasa menghambat anaknya, teman-temannya berbondong-bondong menjemputnya mengajaknya berangkat. Sementara ayahnya sambil menghembuskan asap rokok nyeletuk, Ah mbok ya sudah biar, namanya anak muda… Zamannya sudah berubah bune!